Kurban adalah salah satu ibadah yang
sangat dianjurkan dalam agama Islam. Setiap tahun, umat muslim di seluruh dunia
merayakan Hari Raya Iduladha dengan menyembelih hewan kurban sebagai bentuk pengorbanan
diri dan ketaatan kepada Allah SWT. Dalam menjalankan ibadah kurban, ada tata
cara dan doa yang harus dipatuhi sesuai dengan ajaran Islam. Berikut tata cara tentang
penyembelihan hewan kurban beserta doa-doa yang harus dibaca.
Tata Cara Penyembelihan Hewan Kurban
Persiapan sebelum penyembelihan
Sebelum melaksanakan penyembelihan hewan kurban, ada beberapa persiapan yang perlu dilakukan:
Pilihlah hewan kurban yang sehat, sesuai syariat yang ditentukan dalam agama Islam. Hewan kurban yang disyaratkan adalah kambing, domba, atau sapi yang memenuhi kriteria usia dan kesehatan yang ditetapkan.
Pastikan tempat penyembelihan sudah bersih dan sesuai dengan syariat agama. Hindari tempat yang terlalu ramai atau tidak higienis.
Sediakan pisau yang tajam dan steril untuk melakukan penyembelihan. Pisau yang tumpul dapat menyebabkan penderitaan pada hewan, sehingga penting untuk menggunakan pisau yang tepat.
Baca juga: Manfaat Berkurban Ternyata Dapat Perkuat Ikatan Keluarga, Loh!
Prosedur Penyembelihan
Adapun tata cara penyembelihan hewan kurban yang harus
diikuti:
اَللَّهُمَّ هَذِهِ مِنْكَ وَإِلَيْكَ فَتَقَبَّلْ مِنِّيْ يَا كَرِيْمُ
Artinya, "Ya Tuhanku, hewan
ini adalah nikmat dari-Mu. Dan dengan ini aku bertaqarrub kepada-Mu. Karenanya
waihai Tuhan Yang Maha Pemurah, terimalah taqarrub-ku."