Salah satu amalan yang mulia dan banyak dilakukan oleh orang mukmin adalah puasa sunah. Puasa sunah menjadi bentuk ikhtiar untuk mendekatkan diri kepada Allah Swt. Seringkali kita hanya berfokus pada nilai pahala yang akan kita dapatkan jika berpuasa. Tetapi harus kita ketahui bahwa puasa sunah juga memberikan manfaat kesehatan bagi tubuh. Salah satunya puasa sunah Senin Kamis.
Tahukah sahabat? Rasulullah sangat senang sekali dengan puasa Senin Kamis. Mengapa demikian? Sebagaimana dijelaskan dalam hadis riwayat Tirmidzi bahwasannya Rasulullah bersabda, ”Amal-amal perbuatan diajukan kepada Allah pada hari Senin dan Kamis. Oleh sebab itu, aku senang menginginkan pada saat amal perbuatanku diajukan, aku sedang berpuasa.” (HR. Tirmidzi).
Selain menjadi puasa yang disenangi Rasul, inilah sederet manfaat bagi kesehatan yang akan kamu rasakan ketika mengamalkan puasa Senin Kamis!
1. Mengontrol gula darah
Saat tubuh berpuasa seharian penuh, maka asupan kalori yang masuk ke dalam tubuh berkurang. Dengan demikian, kadar gula dalam tubuh juga turut mengalami penurunan.
Baca juga: Lakukan Ini Kalau Ingin jadi Ahli Surga
2. Menjaga kesehatan jantung
Berdasarkan laporan dalam Jurnal Ners pada tahun 2019 dengan judul “The Benefits of Improve Health Conditions to Prevent Cardiovascular Desease”, menjelaskan bahwa puasa dapat meringankan kondisi penyakit kardiovaskular yang dialami. Hal ini karena puasa bisa membantu dalam memperbaiki faktor risiko dengan cara mengontrol tekanan darah, kelebihan berat badan, dan disfungsi endotel.
3. Mengendalikan makan berlebihan
Orang-orang yang memiliki kebiasaan berlebihan dalam makan, bisa diatasi dengan rajin puasa sunah Senin Kamis. Hal ini penting, karena dampak dari kelebihan makan adalah memicu terjadinya obesitas, meningkatkan risiko terjadinya penyakit kronis, dan lain sebagainya.
4. Detoksifikasi tubuh
Mengapa demikian? Menurut @Halodoc, detoksifikasi merupakan cara bagi tubuh untuk memperoleh gizi yang tepat dan memberikan tubuh kesempatan untuk melakukan pembuangan zat-zat beracun di dalamnya. Organ yang berperan aktif dalam proses pembuangan zat beracun ini adalah organ hati dan saluran usus. Saat berpuasa, usus akan membersihkan diri dan organ tubuh lainnya, seperti lambung akan beristirahat.
Nikmat mana lagi yang kita dustakan? Sudah mendapat pahala, berpuasa juga dapat menjaga kesehatan tubuh kita.