Monitoring Peternakan Domba KSM: Populasi Meningkat, Peternak Kian Mandiri

Monitoring Peternakan Domba KSM: Populasi Meningkat, Peternak Kian Mandiri


Eliyah
26/11/2025
31 VIEWS
SHARE

Ciamis, (26/11) — Program peternakan domba yang digarap Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Panyingkiran Gemilang menunjukkan perkembangan signifikan. Dalam kegiatan monitoring terkini, pendamping dari LAZ Al Azhar meninjau langsung kondisi kandang, kesehatan ternak, serta peningkatan kapasitas para anggota kelompok.

Kunjungan ini menjadi bagian dari upaya memastikan program berjalan sesuai rencana sekaligus menguatkan pondasi usaha peternakan yang tengah digarap warga. Tim pendamping memeriksa beberapa aspek krusial, mulai dari kondisi fisik domba, jadwal pemberian pakan, hingga penerapan protokol kesehatan seperti vaksinasi dan pengobatan. Kebersihan serta kelayakan kandang turut menjadi fokus penilaian, mengingat faktor lingkungan berpengaruh besar terhadap produktivitas ternak.

Selain itu, pendamping juga memberikan edukasi lanjutan kepada anggota KSM. Mulai dari teknik budidaya, pemecahan masalah di lapangan, hingga strategi pengembangan usaha dibahas dalam sesi konsultasi langsung. Pendekatan ini diharapkan memperkuat kemampuan kelompok dalam mengelola usaha secara mandiri dan berkelanjutan.

Ketua KSM Panyingkiran Gemilang, Mughni, menyambut baik pendampingan yang diberikan.

“Program peternakan domba ini sungguh membantu kami. Kami tidak hanya diberi domba, tapi juga diajari ilmu beternak yang benar. Saat monitoring, pendamping selalu mengecek kesehatan domba dan kebersihan kandang. Mereka ajarkan cara agar domba cepat besar dan tidak mudah sakit,” ujarnya.

Ia mengungkapkan bahwa populasi domba di kelompoknya kini telah bertambah dan hasil usahanya mulai dirasakan oleh para anggota. “Alhamdulillah, sekarang populasi domba kami sudah bertambah, dan hasilnya mulai terasa. Terima kasih LAZ Al Azhar, berkat program ini KSM kami jadi lebih mandiri dan terampil,” kata Mughni.

Kegiatan monitoring ini menjadi bukti bahwa sinergi antara pendamping dan masyarakat dapat mendorong tumbuhnya usaha lokal yang kuat, berkelanjutan, dan berdampak langsung pada kesejahteraan warga.

Perasaan kamu tentang artikel ini?

BACA JUGA