Tumbukan Minat Bersedekah Sejak Dini Melalui Al Kisah

Tumbukan Minat Bersedekah Sejak Dini Melalui Al Kisah


Siti Adidah
28/11/2022

LAZ Al Azhar bekerjasama dengan Simply Prime menggelar acara Al kisah di TK Al Fatah di Dusun Sedan, Desa Sariharjo, Kecamatan Ngaglik, Kabupaten Sleman, Yogyakarta, Rabu, (23/11).

Acara Al Kisah ini dihadiri sebanyak 117 anak dari TK Al Fatah. Tidak hanya menumbuhkan nilai pendidikan yang baik, kegiatan tersebut juga dikemas secara menarik melalui dongeng bersama Kak Nining yakni salah satu pendongeng dari Komunitas Kampung Dongeng.

Mendidik anak untuk senang bersedekah sejak dini dinilai sangat penting. Dengan memberikan pemahaman mengenai sedekah akan menumbuhkan perkembangan jiwa dan keimanan anak sedini mungkin. Selain itu, bersedekah adalah bentuk empati dan tindakan nyata untuk menolong sesama. 

Al Kisah merupakan salah satu instrumen program LAZ Al Azhar Yogyakarta yang ditujukan untuk menghibur dan mengedukasi anak-anak agar gemar bersedekah. Penanaman nilai sedekah dapat mengembangkan insting untuk selalu menyisihkan pendapatannya untuk berbagi dengan orang lain.

Baca juga: Tim Formula Tanggap Bencana LAZ Al Azhar Terjun Bantu Penyintas Gempa di Cianjur

Pihak sekolah juga sangat berterima kasih sudah dapat bekerjasama untuk kegiatan dongeng yang diselenggarakan oleh LAZ Al Azhar. Ina, selaku Kepala Sekolah TK Al Fatah menyebutkan bahwa kegiatan tersebut bagus untuk mendukung anak-anak untuk melatih ketulusan dan keikhlasan saat melakukan kegiatan bersedekah.

“Selain menghibur juga ada pesan positif yang disampaikan kepada anak-anak yaitu berbagai keutamaan bersedekah,” katanya. 

Sujarwo, Amil LAZ Al Azhar Yogyakarta mengatakan bahwa pentingnya menumbuhkan rasa kepedulian kepada anak-anak dalam membantu dan meringankan beban bagi mereka yang membutuhkan. Jadi, diharapkan sedekah yang mereka tidak hanya dinilai sebagai keharusan, melainkan nantinya akan datang dari keinginan hati anak-anak.

BACA JUGA