Hari raya Iduladha sebentar lagi tiba. Ibadah kurban adalah ibadah istimewa di hari raya tersebut. Banyak umat muslim yang berlomba-lomba ingin melaksanakan ibadah kurban. Selain berpahala, kurban adalah salah satu bentuk kegiatan yang banyak sekali manfaatnya baik untuk pribadi maupun orang lain.
Orang-orang yang ingin melaksanakan ibadah kurban tetapi tidak mampu dari segi materi, seringkali menangguhkan keinginannya itu. Tetapi bagaimana caranya agar kita bisa berkurban bahkan setiap tahunnya?
Ini dia tips yang bisa kita terapkan! Jika tulisan ini sampai di kamu, semoga kamu jadi salah satu orang yang dimampukan untuk berkurban setiap tahun!
1. Niat yang lurus
Niatkan dulu dalam hati bahwa kita mampu berkurban setiap tahun. Niat yang lurus karena Allah, maka jalannya akan dipermudah.
Baca juga: Kisah Sahabat Nabi yang Sembelih Ayam di Hari Raya Kurban
2. Pilih kurban sesuai kemampuan
Sebelum melaksanakan ibadah kurban, pilihlah hewan kurban sesuai kemampuan. Misalnya: kita hanya mampu berkurban satu ekor kambing, maka laksanakanlah. Jangan memaksakan ingin berkurban sapi padahal kemampuan kita hanya cukup untuk kurban kambing atau domba.
3. Merawat hewan ternak sendiri
Setelah memilih hewan kurban sesuai kemampuan, cara lainnya adalah merawat hewan ternak sendiri. Ini adalah salah satu cara efektif agar bisa berkurban setiap tahun. Misalnya: kita membeli dua atau tiga anak kambing, kita merawatnya secara mandiri sampai kambing tersebut siap dikurbankan. Yang satu dijual, yang satu jadi kurban. Dan uang hasil penjualan tersebut bisa dibelikan kambing lagi. Begitu seterusnya.
4. Sisihkan uang gaji
Bagi yang sudah bekerja, menyisihkan uang gaji atau uang bonus sebagai tabungan untuk berkurban. Cara ini hanya akan bisa tercapai ketika kita yakin dan konsisten melakukannya. Bagaimana agar konsisten? Dengan cara hidup hemat atau mengurangi pengeluaran yang tidak perlu.
Inilah beberapa tips agar kita bisa melaksanakan ibadah kurban setiap tahun. Hewan yang bisa dikurbankan itu ada beberapa jenis, maka dari itu, pilihlah hewan kurban yang kita mampu untuk mengurbankannya.
Yukkk! Kurban bersama LAZ Al Azhar. Hadirkan kebahagiaan yang luas hingga pelosok desa sekaligus menyejahterakan peternak kecil. Klik di sini.