Santri RGI Ikuti Kegiatan Sharing Session Bareng Professional Trainer

Santri RGI Ikuti Kegiatan Sharing Session Bareng Professional Trainer


Siti Adidah
17/06/2022

Santri Rumah Gemilang Indonesia (RGI) kembali mengikuti kegiatan sharing session bersama professional trainer and communication consultan yaitu Shanti Maya. Acara yang mengusung tema "Silent Mindful Listening" ini di gelar di Aula Nurhayati, kampus RGI Depok, Sabtu, (13/11).

Dalam materi yang disampaikan, Shanti Maya menuturkan bahwa bentuk syukur salah satunya adalah semangat memberikan yang lebih dari yang diwajibkan. Karena setiap orang yang mengeluarkan lebih dari yang diwajibkan adalah bentuk pembuktian iman kita kepada Allah SWT. 

Selama kegiatan berlangsung, para santri terlihat antusias. Pasalnya acara ini diikuti oleh seluruh santri RGI yang tersebar di beberapa titik yaitu di Jakarta, Magelang, Yogyakarta, Surabaya, dan Aceh secara virtual. 

Bertujuan untuk mengembangkan diri, santri RGI juga diajak untuk meningkatkan empati dan ikatan batin pada orang-orang di sekitar yang menyayangi kita dan kita sayangi. Mereka juga saling sharing pengalaman dan impian di masa depan.

Kegiatan ditutup dengan sesi tanya jawab bersama santri RGI. Diharapkan kegiatan ini mampu memberikan semangat kepada para santri untuk selalu mengembangkan diri menjadi lebih baik.

Program RGI menjadi salah satu program unggulan LAZ Al Azhar yang mendukung usia produktif untuk memiliki skill dengan mengikuti pelatihan dan pendidikan di berbagai bidang. Sehingga nantinya mereka mampu bersaing di dunia kerja.

BACA JUGA