Perempuan Tidak Boleh Salat Zuhur Sampai Jumatan Selesai, Apa Benar?

Perempuan Tidak Boleh Salat Zuhur Sampai Jumatan Selesai, Apa Benar?


Eliyah
08/03/2024

Islam memandang salat sebagai pilar ibadah yang paling utama. Ketentuan salat Jumat khusus diberlakukan bagi laki-laki dewasa yang mukim, memberikan mereka kewajiban untuk melaksanakan salat jumat. Namun, bagaimana dengan perempuan?

Kita semua telah mengetahui bahwa salat Jumat tidaklah wajib bagi muslimah. Sebagai gantinya, ia melaksanakan salat zuhur di rumah. Seringkali ditanyakan oleh para wanita, kapan mulainya salat zuhur tersebut? Apakah ketika telah masuk waktu zuhur atau barangkali menunggu sampai salat Jumat para pria di masjid selesai?

Salat termasuk ibadah yang telah ditetapkan waktunya. Sebaik-baiknya melaksanakan salat fardu adalah di awal waktu, termasuk salat zuhur di hari Jumat. Ketika mendengar azan berkumandang atau menyadari telah masuk waktu salat, umat muslim sebaiknya segera bergegas untuk melaksanakan salat. Rasulullah saw bersabda:

"Seutama-utamanya amal adalah salat pada waktunya, dan berbakti pada orang tua, dan juga berjihad." (HR. Ahmad).

Baca juga: Checklist Amalan Sunnah Jumat Kamu!

Waktu zuhur dimulai sejak zawal (matahari tergelicir ke arah barat) sampai bayangan benda sama dengan tinggi bendanya. Dari Abdullah bin Amr radhiyallahu ‘anhuma, Nabi Muhammad saw bersabda: “Waktu zuhur, sejak matahari tergelincir sampai bayangan orang sama dengan tingginya, sebelum masuk waktu asar.” (HR. Muslim no. 612).

Dari keterangan di atas, para wanita dan orang yang tidak wajib jumatan, mereka bisa memulai salat zuhur setelah masuk waktu zuhur, meskipun bisa jadi jumatan belum selesai.

Kesimpulannya pendapat yang lebih sahih menyebutkan bahwa perempuan itu disunnahkan langsung mengerjakan salat zuhur di awal waktu sebagaimana kemuliaan salat di awal waktu, tidak perlu menunggu sampai selesainya salat Jumat. Karena azannya salat Jumat itu juga adalah menandakan masuknya salat zuhur bagi yang tidak wajib melaksanakan salat Jumat seperti para perempuan.

BACA JUGA