Peduli Penyintas Banjir Bandang Mamuju, LAZ Al Azhar Salurkan Bantuan Paket Sembako

Peduli Penyintas Banjir Bandang Mamuju, LAZ Al Azhar Salurkan Bantuan Paket Sembako


Siti Adidah
31/10/2022

Banjir bandang yang menerjang Kecamatan Kalukku, Kabupaten Mamuju, Sulawesi Barat menimbulkan kerusakan infrastruktur, mulai dari rumah warga, sekolah, tempat ibadah, pertokoan, perkantoran, dan fasilitas umum lainnya. Peristiwa banjir bandang diakibatkan oleh intensitas hujan yang tinggi yang terjadi pada Selasa, 11 Oktober 2022, tidak hanya bencana banjir bandang namun terjadi juga bencana tanah longsor sekitar pukul 17.00 WITA.

Sebagai bentuk kepedulian terhadap penyintas banjir, Tim Formula LAZ Al Azhar dan para relawan mendistribusikan bantuan paket sembako berupa beras, minyak, makanan instan, sarden, gula, susu, terigu, telur, dan lainnya. Aksi dilakukan di 2 desa yakni Desa Uhaimate dan Desa Sondoang dengan total penyintas 292 KK.

Baca juga: Tim Formula Tanggap Bencana Lakukan Aksi Bersih-Bersih Bantu Korban Terdampak Banjir di Blitar

Abbas Nuntung, tim Formula LAZ Al Azhar mengungkapkan aksi dilakukan mulai dari proses asesmen lanjutan kaji dampak banjir, kemudian dilanjutkan dengan pendistribusian paket sembako secara langsung kepada para penyintas yang ada di lokasi pengungsian dan rumah mereka masing-masing.

“Untuk saat ini, warga masih memerlukan berbagai kebutuhan mendesak harian yang belum mereka dapatkan karena akses yang sulit dilalui. Mereka masih membutuhkan alas tidur, selimut, pakaian, diapers anak, perlengkapan perempuan, obat-obatan, alat kebersihan, dan vitamin,” ujarnya.

Diharapkan dengan adanya bantuan tersebut dapat meringankan beban saudara kita yang terkena musibah.

BACA JUGA