3 Doa Mohon Perlindungan dari Bencana Alam, Yuk Mulai Amalkan!

3 Doa Mohon Perlindungan dari Bencana Alam, Yuk Mulai Amalkan!


Eliyah
04/09/2024

Kehidupan di dunia ini adalah serangkaian takdir yang sudah Allah Swt tetapkan untuk setiap hambanya. Segala ujian, masalah, atau musibah yang menimpa kita tidak lain adalah bentuk ujian keimanan. Meski semua hal di dunia ini sudah diatur oleh takdir, akan tetapi kita memiliki doa sebagai senjata. Doa ini adalah senjata atau perisai umat Muslim, karena bisa memerangi, mengobati, mencegah, menghilangkan, meringankan musibah yang menimpa.

Sebagaimana ketika sedang banyak terjadi bencana alam dan membuat kita begitu merasa takut, doa menjadi solusi dan pelindung diri dari rasa takut tersebut. Itulah mengapa, banyak sekali anjuran doa-doa yang sangat perlu kita amalkan sebagai pelindung dari marabahaya. Inilah beberapa doa yang dianjurkan Rasulullah saw untuk diamalkan!

1. Hadis riwayat Abu Dawud

Allahumma innii a‘udzubika minal hadmi wa a‘udzubika minat taraddi wa a‘udzubika minal gharaqi wal haraqi wal harami wa a‘udzubika an yatakhabbathanisy syaithanu ‘indal maut wa ‘audzubika an amuta fii sabilika mudbiran wa a‘udzubika an amuta ladighan.

Artinya: Sungguh aku berlindung kepada-Mu dari reruntuhan (longsor), dan aku berlindung pada-Mu dari tergelincir, dan aku berlindung pada-Mu dari tenggelam (banjir), terbakar, dan tak berdaya. Dan aku berlindung pada-Mu apabila syetan menjerumuskan padaku ketika akan mati, dan aku berlindung pada-Mu apabila mati dalam keadaan berbalik arah dari jalan-Mu (murtad), dan aku berlindung pada-Mu apabila mati karena disengat. (HR. Abu Daud).

Baca juga: Baca Doa Ini Saat Terjadi Gempa

2. Hadis riwayat Bukhari dan Muslim

Allahumma innii a-‘uudzubika min jahdil balaa-i, wa darakisy syaqaa-i, wa suu-il qadhaa-i, wa syamaatatil a’daa-i.

Artinya: Ya Allah, sesungguhnya aku berlindung kepada-Mu dari susahnya bala (bencana), hinanya kesengsaraan, keburukan qadha’ (takdir), dan kegembiraan para musuh.” (HR. Bukhari dan Muslim).

3. Hadis riwayat Imam Bukhari, Muslim, Nasa’i.

Allahumma inni a’udzubika min jahdil balaa-i wa darkisyaqa- i wa syamaatatil a’daa-i

Artinya: “Ya Allah, aku berlindung kepada-Mu dari bala yang berat, kecelakaan yang menimpa, ketentuan yang jelek, serta kejahatan musuh yang zalim.”


Yuk! Zakat, infak, dan sedekah bersama LAZ Al Azhar. Hadirkan kebahagiaan dan kebermanfaatan yang lebih luas. Klik di sini.

BACA JUGA