Kondisi air yang memprihatinkan telah lama dialami Pondok Pesantren Tahfidzul Quran Al Amin yang berada di Sidadadi, Desa Bulaksari, Kecamatan Bantarsari, Cilacap, Jawa Tengah. Selain debit airnya yang sedikit, air yang mengalir juga berwarna kekuningan sehingga tidak layak untuk dikonsumsi.
Menyadari pentingnya kebutuhan air bersih untuk keperluan sehari-hari terutama untuk minum para santri dan warga sekitar, LAZ Al Azhar Cilacap berkolaborasi bersama Majelis Taklim Muslimah Cilacap dalam menyediakan wakaf depot air minum, Rabu (25/08). Hal ini dilakukan sebagai ikhtiar bersama untuk memenuhi kebutuhan air minum untuk 300 santri dan 30 pengajar yang berada di lingkungan pondok pesantren.
Nurhadi, selaku amil LAZ Al Azhar mengungkapkan pembangunan depot air minum tersebut dilakukan selama empat hari. Mulai dari pembelian alat- alat, pembangunan gerai, hingga pemasangan alat pengolah air minum semua dikerjakan secara gotong royong.
“Semoga wakaf depot air minum ini dapat memberikan manfaat untuk para santri. Air sendiri menjadi kebutuhan sangat penting untuk para santri di sini, setiap harinya mereka dapat menghabiskan minimal 20 galon air. Jadi dengan adanya wakaf pengolah air bersih ini, setidaknya dapat membantu meminimalisir pengeluaran pondok pesantren untuk penyediaan air minum,” ungkapnya.
Selain itu, LAZ Al Azhar juga membangun sumur sebagai sumber mata air untuk santri dan juga masyarakat sekitar. Air yang keluar dari wakaf sumur ini menghasilkan air yang jernih dan lebih bersih. Diharapkan dengan adanya fasilitas ini dapat memberikan manfaat agar lebih nyaman dalam beribadah dan menuntut ilmu agama di kemudian hari.
KH. M. Musytamil selaku pengasuh Pondok Pesantren Tahfidzul Quran Al Amin turut mengapresiasi juga menyampaikan ucapan terima kasihnya untuk para donatur dan LAZ Al Azhar yang telah memberikan bantuan wakaf sumur dan juga depot air minum untuk para santrinya.
“Terima kasih untuk LAZ Al azhar dan Majelis Taklim Muslimah Cilacap atas bantuan pembangunan sumur ini. Saya selaku pengasuh pondok pesantren mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya, semoga pahalanya terus mengalir di dunia hingga akhirat,” ujarnya