Berikan Kenyamanan Ibadah, LAZ Al Azhar Bangun Masjid Sementara untuk Penyintas Gempa Cianjur

Berikan Kenyamanan Ibadah, LAZ Al Azhar Bangun Masjid Sementara untuk Penyintas Gempa Cianjur


Siti Adidah
03/01/2023

Guna memberikan kenyamanan saat melaksanakan ibadah, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar bangun Masjid Sementara untuk penyintas Gempa Cianjur yang berlokasi di Kampung Wargaluyu, Desa Nagrak, Kec. Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat. Masjid Sementara dimanfaatkan langsung oleh warga untuk kegiatan salat Jumat berjamaah, Jumat, (30/12).

Pascagempa menimpa wilayah ini satu bulan lalu, LAZ Al Azhar tidak hanya membangun Rumah Sehat Layak Huni (Rusli) namun juga membangun fasilitas umum darurat seperti masjid dan toilet. Hal ini dilakukan sebagai wujud kepedulian kepada warga terdampak gempa sekaligus sebagai upaya pemulihan desa untuk kembali bangkit.

Saat ini Masjid Sementara dapat digunakan secara maksimal oleh warga sekitar. Terdapat dua masjid yang dibangun di desa yang sama yang masing-masing masjid dapat menampung 60 dan 120 jamaah.


Dofi Ridofilah, Koordinator tim Formula LAZ Al Azhar mengatakan selain dapat digunakan untuk tempat beribadah, Masjid Sementara ini juga menjadi tempat alternatif warga untuk melakukan berbagai aktivitas bersama seperti untuk bermusyawarah, mengaji anak-anak, dan kegiatan bermanfaat lainnya.

“Alhamdulillah, pelaksanaan salat Jumat di Masjid Sementara hari ini dapat berjalan dengan nyaman dan khusyuk,” ujarnya.

Baca juga: LAZ Al Azhar dan Sekolah Islam Al Azhar Se-Jawa TengahSalurkan Bantuan Untuk Penyintas Bencana Gempa Cianjur

Di samping itu, juga disalurkan bantuan karpet untuk sajadah yang diberikan oleh Wakaf Al Azhar sebanyak 13 sajadah. 12 gulung untuk makmum dan 1 untuk imam. Bantuan diserahkan langsung secara simbolis kepada ketua RW setempat.

Hadirnya Masjid Sementara ini mendapatkan sambutan positif dari warga setempat. Warga begitu antusias saat pembangunan Masjid Sementara telah rampung dan siap digunakan.

“Terima kasih untuk donatur dan LAZ Al Azhar yang telah membantu kami untuk membangunkan Masjid Sementara ini. Kerja keras LAZ Al Azhar dan tim relawan yang terus membersamai warga sampai hari ini menjadi semangat kami untuk terus bangkit,” ujar Rasihan selaku Ketua RW.

BACA JUGA