Menampilkan postingan artikel "pilihan"
Tiket ke Syurga dengan Berwakaf
Siti Adidah 26/07/2023
Perintah berwakaf sudah disyariatkan sejak zaman Rasulullah. Keutamaan berwakaf menjadi amal jariyah bagi sang wakif. Selain amal jariyah, berwakaf juga mengingatkan kita bahwa setiap harta yang kita miliki harus dibagi dengan orang lain. Wakaf juga bisa membantu kita dalam menabung pahala untuk ke surga kelak.
Cara Si Kaya Bersedekah
Siti Adidah 25/07/2023
Pada zaman Rasulullah saw., hidup seorang sahabat yang bernama Abdurrahman bin Auf. Selain dikenal karena kepatuhannya kepada Rasulullah, Abdurrahman bin Auf juga dikenal karena kekayaannya, dan dia selalu mendermakan kekayaannya di jalan Allah. Abdurrahman bin Auf selalu mendermakan hartanya dengan ikhlas demi menegakkan agama Allah.
Kenapa Disunahkan Puasa di Tanggal 10 Muharram?
Siti Adidah 24/07/2023
Muharram adalah bulan mulia yang memiliki banyak keistimewaan. Salah satu keistimewaan pada bulan ini adalah memiliki hari Asyura. Hari Asyura adalah hari ke- 10 pada bulan Muharram dalam kalender Hijriah. Pada hari ini, umat muslim dianjurkan untuk melaksanakan ibadah sunah puasa. Mengapa demikian?
Bolehkah Puasa Muharram Sebulan Penuh?
Siti Adidah 24/07/2023
Salah satu waktu yang baik untuk berfastabiqul khairat adalah di bulan-bulan yang memiliki banyak keistimewaan, seperti Muharram. Muharram menjadi bulan yang memiliki banyak keutamaan. Selain banyak amalan sunah, pada bulan ini segala ibadah atau amalan baik akan mendapatkan pahala berlipatganda dari Allah Swt.
Kisah Budak dan Sedekah Kalung Putri Rasulullah
Siti Adidah 21/07/2023
Pada zaman Rasulullah, banyak sekali kisah-kisah yang menginspirasi dan memberikan contoh tentang pentingnya bersedekah. Selain kisah Abdurrahman bin Auf, sahabat Rasul yang terkenal dermawannya, kisah putri Rasulullah juga sangat patut untuk diteladani, yakni Sayyidah Fatimah az-Zahra.
Bagaimana Islam Mengistimewakan Anak Yatim?
Siti Adidah 20/07/2023
Anak yatim menjadi sangat mulia karena Allah Swt., menyebutnya berkali-kali dalam Al-Qur’an. Mulai dari surah Al-Baqarah ayat 220, An-Nisa ayat 36, Al-Insan ayat 8, Al-Ma’un ayat 1-2, dan masih banyak lagi ayat Al-Qur’an yang menjelaskan tentang anak yatim, disebutkan lebih dari 20 kali dalam Al-Qur’an. Al-Qur’an secara tegas mengatakan bahwa anak yatim adalah sosok yang harus disayangi, dikasihi, dan diperhatikan. Lalu bagaimana Islam mengistimewakan anak yatim?
Amalan bagi Wanita Haid agar Mendapat Keutamaan Bulan Muharram
Siti Adidah 20/07/2023
Salah satu amalan sunah yang paling utama pada bulan Muharram adalah puasa. Namun demikian, masih banyak amalan-amalan lain yang bisa dilakukan. Tapi bagaimanakah dengan wanita haid? Apakah mereka masih bisa mendapatkan keutamaan pada bulan Muharram?
Lebaran Yatim Telah Tiba, Ajak Mereka Berbahagia!
Siti Adidah 18/07/2023
Momentum 10 Muharram dijadikan sebagai Idul Yatama, yaitu hari raya anak-anak yatim. Idul Yatama adalah hari untuk membahagiakan anak-anak yatim. Sebagian besar masyarakat Indonesia merayakan tradisi ini salah satunya dengan memberikan santunan kepada anak yatim. Namun demikian, adanya momentum Idul Yatama ini bukan berarti dalam membahagiakan anak yatim hanya di hari tersebut.
Kisah Rasulullah dan Anak Yatim yang Lusuh
Siti Adidah 18/07/2023
Menjadi yatim bukan sebuah pilihan, itu sudah menjadi takdir Allah. Ketika anak-anak di luar sana masih bisa bermain dengan ayahnya, ada seorang anak yang tersiksa rindu terhadap orang tuanya yang telah wafat. Namun demikian, Allah sangat memuliakan anak-anak yatim, dan anak yatim adalah sosok yang harus dicintai dan dibahagiakan. Seperti kisah Rasulullah yang bertemu anak yatim di hari raya Idulfitri.
Ini 6 Keistimewaan Bulan Muharram yang Jarang Diketahui
Siti Adidah 14/07/2023
Sebagai seorang muslim, tentu kita tahu bulan apa saja yang kehadirannya memiliki banyak keistimewaan. Selain karena banyak peristiwa penting yang terjadi, pada bulan tersebut Allah Swt., juga memberikan banyak rahmatnya. Salah satunya pada bulan Muharram. Bulan ini menjadi bulan yang memiliki banyak keistimewaan. Apa sajakah keistimewaan yang terjadi di bulan Muharram?