Menampilkan postingan dengan label "Sosial"
Berkah Zakat, Ubah Desa Gemilang Trans Tapus Menjadi Petani Produktif
Siti Adidah 24/06/2022
Desa Trans Tapus merupakan salah satu desa gemilang yang mendapatkan pendampingan berkelanjutan bersama Dasamas (Da'i sahabat masyarakat) LAZ Al Azhar. Kelompok Tani Desa Trans Tapus yang berada di Kecamatan Kusan Hulu, Kabupaten Tanahh Bumbu, Kalimantan Selatan secara intensif mengikuti berbagai pelatihan terkait pengembangan dan pemeliharaan tanaman palawija.
28 Tahun Kesulitan Air, Santri Darul Quro Bahagia Dapat Sumur Bor Baru
Khaerun Nisa 24/06/2022
Kondisi air yang memprihatinkan telah lama dialami Pondok Pesantren Darul Quro’ yang berlokasi di Kecamatan Kawunganten, Cilacap, Jawa Tengah. Selain debit airnya yang sedikit, pesantren yang berdiri sejak tahun 1992 ini setiap tahunnya mengalami krisis kekeringan. Sekalipun ada air yang mengalir berbau dan berwarna kuning.
LAZ Al Azhar Gelar FGD Virtual Upaya Pemulihan Ekonomi Nasional dalam Wujudkan Program SDGs
Siti Adidah 24/06/2022
LAZ Al Azhar menggelar Focus Group Discussion (FGD) secara virtual bersama Head CSR dari berbagai perusahaan dan mitra strategis. Hal ini dilakukan sebagai tanggung jawab bersama dalam upaya pemulihan ekonomi nasional di tengah pandemi melalui peran CSR untuk mewujudkan Suntainable Development Goals (SDGs), Rabu, (10/03).
Jelang Ramadan, Proses Pembangunan Pondok Qur’an Darul Ilmi Dipercepat
Siti Adidah 24/06/2022
Proses pembangunan Pondok Qur'an Darul Ilmi yang berlokasi di Jorong Rumbai, Kenagarian Padang Laweh Malalo, Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar, Sumatera Barat telah dimulai pada Kamis, (11/03).
Yatim Piatu Sejak Kecil, Gaspari Sukses Jadi Ahli IT Hingga Punya Usaha Sendiri
Siti Adidah 24/06/2022
Selama 6 bulan mengikuti pelatihan dan pendidikan di Jurusan Teknik Komputer Jaringan (TKJ), Gasapri merasakan banyak kemajuan. Bukan hanya sekedar skill yang mengalami peningkatan namun juga pengembangan karakter melalui aqidah serta akhlak.
Santri RGI Surabaya Ikuti Pelatihan Ecoprint, Ciptakan Produk Fashion Ramah Lingkungan
Siti Adidah 24/06/2022
Santri Rumah Gemilang Indonesia (RGI) Surabaya Jurusan Tata Busana mengikuti kegiatan pelatihan ecoprint bersama anggota Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga (PKK) RW 04 Perumdos ITS, Sabtu, (13/3) kemarin. Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan bekal untuk para santri dalam berkarya dengan memanfaatkan bahan dari lingkungan sekitar.
Peduli Penyintas Banjir, SMP Islam Al Azhar 2 Pejaten Distribusikan Paket Sembako
Siti Adidah 24/06/2022
Pasca banjir merendam beberapa titik wilayah Jakarta beberapa minggu lalu, LAZ Al Azhar bersama SMP Islam Al Azhar 2 Pejaten mendistribusikan bantuan paket sembako ke wilayah Rukun Ujung, Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Mingu, Jakarta Selatan, Rabu, (17/03).
Fieldtrip Virtual ke Luar Angkasa Bareng KB/TK Islam Al Azhar 6 Sentra Primer
Siti Adidah 24/06/2022
Meskipun kegiatan belajar mengajar dilakukan secara daring, anak-anak tetap bisa traveling dari rumah. Seperti halnya kegiatan yang dilakukan LAZ Al Azhar bersama KB/TK Islam Al Azhar 6 Sentra Primer pada Kamis, (18/03) dengan mengajak anak-anak melakukan Fieldtrip Virtual mengenai kegiatan ruang angkasa.
Siap Layani Ummat, LAZ Al Azhar Gelar Training Relawan Ramadan 1442 H
Siti Adidah 24/06/2022
Jelang Ramadan, LAZ Al Azhar menggelar acara training relawan Ramadhan 1442 H. Training dilaksanakan selama tiga hari sejak Selasa, 16 Maret 2021 sampai Kamis, 18 Maret 2021. Sebanyak 156 relawan Ramadan mengikuti pelatihan untuk kemudian ditempatkan di beberapa mall dan masjid di area Jabodetabek.
Harga Cabai Tinggi, Petani di Kelud Tuai Keberkahan
Siti Adidah 24/06/2022
Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Lamor Kelud tengah menikmati hasil dari proses usaha menanam cabai yang dijalani selama ini. Musim panen kali ini membawa keberkahan yang luar biasa. Pasalnya sebanyak 34 anggota KSM Lamor Kelud berhasil memanen cabai 2-3 ton per harinya, Kamis, (18/3).