Kepala Kantor Layanan LAZ Al Azhar Cilacap, Nurhadi mengungkapkan bantuan bedah rumah tersebut merupakan wujud kepedulian LAZ Al Azhar kepada keluarga duafa agar bisa tinggal dengan nyaman dan layak. Pembangunan rumah dapat dirampungkan dengan cepat karena dibantu oleh masyarakat.
Sebagai bentuk kepedulian kepada penyandang disabilitas, LAZ Al Azhar Cilacap memberikan bantuan paket sembako di wilayah sekitar Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. 230 paket sembako didistribusikan secara langsung kepada pada penerima manfaat agar tepat sasaran, Senin, (20/12).