Sambut Maulid Nabi dengan Gembira!

Sambut Maulid Nabi dengan Gembira!


Eliyah
10/09/2024

Bulan maulid tahun ini bertepatan pada hari Kamis, 5 September 2024. Bulan agung ini hadir setelah bulan Safar. Maulid adalah bulan yang diagungkan, penuh berkah, dan sangat istimewa karena pada bulan ini Rasulullah saw lahir ke dunia. Rasulullah adalah pembawa kabar gembira dan suri teladan bagi seluruh umat manusia. Itulah mengapa, kelahirannya adalah kebahagiaan bagi umatnya.

Penyambutan hari lahir Rasulullah disebut sebagai maulid nabi. Sebagai bentuk rasa syukur untuk mengenang kembali kelahiran baginda nabi, banyak masyarakat kita membuat perayaan dengan menghadirkan para penceramah dan berselawat kepada Rasulullah. Kenapa kita harus menyambut gembira kelahiran nabi? Karena nabi adalah rahmat bagi seluruh alam dan Rasulullahlah yang membawa umatnya dari zaman jahiliyah hingga zaman Islamiyah.

Bentuk dan implementasi kecintaan kita kepada baginda nabi dapat dilakukan dengan beberapa cara, salah satunya memperingati hari lahir, berselawat, dan mengikuti setiap ajarannya. Mencintai Rasulullah sangat penting agar kita termasuk mencintai Allah Swt. Sebagaimana disebutkan dalam Al-Qur’an surah Ali Imran ayat 31.

“Katakanlah (Muhammad), “Jika kamu mencintai Allah, ikutilah aku, niscaya Allah mencintaimu dan mengampuni dosa-dosamu.” Allah Maha Pengampun, Maha Penyayang.” (Q.S Ali Imran: 31).

Baca juga: Amalan-amalan yang Dapat Dilakukan untuk Mmeperingati Maulid Nabi

Hal tersebut juga sejalan dengan hadis yang diriwayatkan oleh Bukhari bahwa ada tiga perkara yang membuat seseorang mendapatkan manisnya iman.

“Ada tiga perkara yang apabila perkara tersebut ada pada seseorang, maka ia akan mendapatkan manisnya iman, yaitu (1) barang siapa yang Allah dan Rasul-Nya lebih ia cintai dari selain keduanya, (2) apabila ia mencintai seseorang, ia hanya mencintainya karena Allah. (3) Ia benci untuk kembali kepada kekufuran setelah Allah menyelamatkannya sebagaimana ia benci untuk dilemparkan ke dalam neraka.” (HR. Bukhari). 

Kegembiraan dalam menyambut maulid nabi dapat meningkatkan rasa semangat dan cinta kepada Rasulullah. Agar lebih mencintai Rasulullah, kita perlu kembali mengingat sejarah atau peristiwa penting yang terjadi pada masa Rasulullah lahir ke dunia. Salah satunya adalah Istana Kisra yang berdiri mewah tiba-tiba terguncang. Kerajaan yang kerap bertindak zalim itu hancur, sebanyak 14 bangunan istana roboh. Kelahiran Nabi itu seakan memberikan peringatan akan datangnya kehancuran bagi kebatilan. Di sisi lain, kelahiran Nabi adalah kabar gembira bagi penyeru kebaikan.


Yuk! Zakat, infak, dan sedekah bersama LAZ Al Azhar. Hadirkan kebahagiaan dan kebermanfaatan yang lebih luas. Klik di sini.

BACA JUGA