Panen Berkah: Hidangan Buka Puasa di Pelosok Desa Cianjur

Panen Berkah: Hidangan Buka Puasa di Pelosok Desa Cianjur


Eliyah
10/03/2025
20 VIEWS
SHARE

Cianjur, (07/03) – Tebarkan kebahagiaan dan kebermanfaatan, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar sediakan ratusan hidangan berbuka puasa di pelosok desa, tepatnya di Desa Sukawangi, Kec, Warung Kondang, Kab. Cianjur. Acara buka bersama yang bertema “Panen Berkah: Hidangan Buka Puasa di Pelosok Desa” ini dilaksanakan di Saung Ilmu dan menarik antusiasme masyarakat setempat.

Semangat gotong royong ibu-ibu, bapak-bapak, hingga anak muda di desa bahu-membahu menyiapkan hidangan berbuka, mulai dari membersihkan bahan, meracik bumbu, hingga memasak hidangan utama. Kegembiraan dan canda tawa menghiasi setiap sudut Saung Ilmu, menambah keakraban di antara mereka. Kegiatan buka bersama ditutup dengan tausiyah singkat mengenai makna kebersamaan dan pentingnya berbagi kepada sesama.

Salah satu donatur LAZ Al Azhar, Arief Budiman Simatupang berharap semoga keberkahan dapat terasa, baik kepada yang memberi maupun yang menerima.

“Semoga seberapapun bantuan yang diberikan, itu menjadi sebuah berkah untuk yang menerima. Dan di Ramadan ini, semoga kegiatan berbagi seperti ini terus ada agar lebih banyak lagi masyarakat yang merasakan manfaatnya. Semoga kita juga terus diberi kemudahan untuk berbagi terhadap sesama, khususnya yang membutuhkan,” tuturnya.

Buka bersama di Saung Ilmu ini bukan sekadar tentang makanan, tetapi juga tentang kebahagiaan, persaudaraan, dan semangat berbagi yang menghidupkan Ramadan. Kegiatan ini juga menjadi contoh masyarakat di luar sana agar semakin banyak yang terinspirasi untuk menebarkan kebaikan.

Perasaan kamu tentang artikel ini?

BACA JUGA