Mau Dipermudah dalam Bersedekah? Jangan Lewatkan Doa Ini!

Mau Dipermudah dalam Bersedekah? Jangan Lewatkan Doa Ini!


Siti Adidah
04/12/2023

Bersedekah adalah salah satu kegiatan yang mulia untuk membantu orang lain yang kesulitan. Sedekah juga menjadi salah satu alternatif untuk menambah ketaatan kepada Allah Swt.. Sedekah yang tidak terikat nominal dan bisa dilakukan semampunya ini juga ternyata masih banyak orang yang sulit melakukannya.

Persoalan yang membuat orang sulit bersedekah salah satunya adalah terlalu cinta dengan harta, sehingga sedekah dianggap dapat mengurangi harta yang dimiliki. Selain itu, karena kesibukan duniawi juga bisa membuat orang-orang terkadang lupa dengan ibadah sederhana ini. Sedekah memang ibadah sederhana, tetapi tidak semua orang gemar melakukannya. Maka dari itu, ada doa yang mengiringi langkah kita agar selalu dipermudah dalam bersedekah.

Baca juga: Orang-Orang yang Berhak Menerima Sedekah, Siapa Sajakah?

Doa adalah jalan spiritual yang dapat menghubungkan kita dengan Allah. Meminta dan mengharapkan selalu ada di jalan yang benar tentu harus melalui doa. Sama halnya ketika kita merasa sudah jauh dengan hal-hal baik, sudah jauh dan tidak pernah beramal saleh, dan disibukkan dengan perkara dunia, inilah doa yang Rasulullah saw. ajarkan kepada umatnya agar senantiasa dekat dengan kebaikan dan dipermudah dalam bersedekah kepada orang-orang yang membutuhkan. Doa tersebut diabadikan dalam hadis riwayat Imam Tirmidzi dan Imam Ahmad.

“Ya Allah, aku memohon kepada-Mu untuk mudah melakukan kebaikan dan meninggalkan kemungkaran serta aku memohon kepada-Mu supaya bisa mencintai orang miskin, ampunilah (dosa-dosa) ku dan juga rahmatilah aku. Jika Engkau hendak menguji suatu kaum maka wafatkanlah aku dalam keadaan tidak tenggelam dalam ujian. Ya Allah, aku memohon agar dapat mencintai-Mu, mencintai orang-orang yang mencintai-Mu dan mencintai amal yang dapat mendekatkan diriku kepada cinta-Mu." (HR. Imam Tirmidzi dan Imam Ahmad).

Baca juga: Sedekah, Cara Merayu Allah agar Mengabulkan Doa Kita

Yukkk! Amalkan doa tersebut agar kita selalu dimudahkan dalam melangkah pada kebaikan dan dijauhkan dari segala hal yang buruk. 

BACA JUGA