LAZ Al Azhar Yogyakarta Gelar Pengobatan Gratis untuk Lansia

LAZ Al Azhar Yogyakarta Gelar Pengobatan Gratis untuk Lansia


Siti Adidah
26/08/2022

LAZ Al Azhar Yogyakarta menggelar kegiatan bakti sosial dengan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis di Dusun Gedangan, Kecamatan Ngawen, Kabupaten Gunung Kidul, Yogyakarta, Rabu, (23/08).

 

Dusun Gedangan sendiri termasuk dalam daerah rawan kekeringan, sehingga rentan terkena penyakit. Ada sekitar 50 warga mengikuti program pemeriksaan kesehatan yang diselenggarakan oleh LAZ Al Azhar Yogyakarta.

 

Menurut Lestari salah satu penerima manfaat dari program pemeriksaan kesehatan gratis, mengatakan bahwa sangat berterima kasih kepada LAZ Al Azhar yang telah mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan gratis ini.

 

"Saya berterima kasih terhadap LAZ Al Azhar yang sudah mengadakan kegiatan pemeriksaan kesehatan ini. Setelah di cek saya bisa tahu mengenai kesehatan saya. Alhamdulillah hasilnya normal," ungkap Lestari

 

Mohlas Madani, selaku Kepala Kantor Perwakilan LAZ Al Azhar Yogyakarta mengatakan bahwa, kegiatan ini merupakan bakti sosial pertama kalinya yang dilakukan di Dusun Gedangan.

 

"Kegiatan ini merupakan salah satu program LAZ Al Azhar dalam sektor kesehatan, semoga bisa membuat warga terkhusus para lansia yang ada di Dusun Gedangan ini mendapatkan fasiitas cek kesehatan secara gratis,” ucapnya.

BACA JUGA