LAZ Al Azhar Salurkan Bantuan Pengobatan untuk Anak-Anak di Sumatera Bara

LAZ Al Azhar Salurkan Bantuan Pengobatan untuk Anak-Anak di Sumatera Bara


Siti Adidah
04/09/2023

Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar Sumatera Barat kembali melaksanakan penyaluran bantuan pengobatan untuk anak-anak yang mengidap penyakit serius. Bantuan ini merupakan wujud nyata kepedulian terhadap sesama dan bertujuan untuk meringankan beban orang tua atau wali penerima manfaat. Penyaluran bantuan ini secara langsung dilakukan pada bulan Agustus 2023 di beberapa lokasi yang telah ditentukan.

Terdapat delapan anak-anak yang saat ini berjuang melawan penyakit serius. Salah satunya adalah Aisyah dari Pariaman yang menghadapi gangguan saraf, Hisyam dari Padang Panjang yang menderita leukimia atau kanker darah, serta Syahdan dari Bukittinggi yang mengalami penyakit autoimun dan harus menjalani operasi sumsum tulang belakang.

Baca juga: Peduli Disabilitas, LAZ Al Azhar Salurkan Bantuan untuk Difabel di Depok

Fando, yang merupakan perwakilan dari Amil LAZ Al Azhar, menjelaskan bahwa Syahdan harus menjalani operasi di luar negeri karena alat-alat medis yang diperlukan tidak tersedia secara memadai di dalam negeri.

Selain itu, terdapat pula Arsya dari Payakumbuh yang mengalami komplikasi penyakit seperti hernia, gangguan pernafasan, dan jantung, serta Mesiani Lase dari Nias yang menghadapi kanker di perutnya. Selanjutnya, ada Aqeela di Pasaman Barat yang menghadapi tumor di kening dan pahanya, serta Abizar di Padang yang mengalami gangguan saraf.

Kondisi yang mereka hadapi sungguh memprihatinkan. Di saat anak-anak lain bisa bermain dengan riang, mereka harus berjuang melawan penyakit yang menghambat kesehatan mereka. Bantuan yang diberikan berasal dari donasi para dermawan LAZ Al Azhar dan Kitabisa.

Baca juga: LAZ Al Azhar Kirimkan Bantuan untuk Lansia Pejuang Penyakit Parkinson dan Cedera Leher

Tentu saja, program ini tidak akan berjalan tanpa dukungan dari para muzaki. Ucapan terima kasih disampaikan kepada para dermawan yang dengan sukarela telah membantu anak-anak ini.

“Alhamdulillah, bantuan yang diamanahkan telah kami salurkan dan mereka sangat bersyukur juga menyampaikan doa untuk para dermawan agar dilimpahkan rezeki yang berkah dan dimudahkan segala urusan,” tambah Fando.

BACA JUGA