LAZ Al Azhar Jawa Tengah Gelar Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut untuk Anak Yatim

LAZ Al Azhar Jawa Tengah Gelar Kegiatan Penyuluhan Kesehatan Gigi dan Mulut untuk Anak Yatim


Siti Adidah
30/01/2023

Dalam rangka berbagi kebaikan, LAZ Al Azhar Jawa Tengah mengadakan penyuluhan kesehatan gigi dan mulut persembahan dari SMP Islam Al Azhar 21 Solo Baru untuk anak-anak yatim. Kegiatan ini dilakukan Kamis, 21 Januari 2023 pukul 4 Sore di Masjid Al Hidayah Desa Gentan, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Kegiatan ini dihadiri 30 anak yatim binaan LAZ Al Azhar, mitra yatim LAZ Al Azhar Jawa Tengah dan pengurus takmir Al Hidayah. Dalam kegiatan ini, selain pemberian bingkisan berupa perlengkapan mandi dan makanan bergizi, anak-anak yatim juga mendapat penyuluhan langsung oleh IMM (Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah) Az Zahrawi, Fakultas Kedokteran Gigi UMS (Universitas Muhammadiyah Surakarta).


Dalam penyuluhannya mahasiswa Fakultas Kedokteran Gigi UMS menjelaskan pentingnya menjaga kesehatan gigi dan mulut. Salah satunya dengan cara memilih sikat gigi dan pasta gigi yang benar. Dengan menggunakan alat peraga gigi, mahasiswa kedokteran UMS menjelaskan cara menggosok gigi yang benar agar tidak melukai sehingga menyebabkan gusi berdarah.

Baca juga: Peringati Hari Ibu, Pamerkan Hasil Karya Single Parent Binaan LAZ Al Azhar Yogyakarta

Agus Bangun Prabowo, selaku Kepala Perwakilan LAZ Al Azhar berharap penyuluhan ini dapat memberikan motivasi kepada anak-anak agar rajin menggosok gigi dengan baik dan benar.

 “Semoga dengan digelarnya kegiatan penyuluhan untuk kesehatan gigi ini, anak-anak jadi lebih rajin untuk sikat gigi dan selalu memperhatikan kesehatan gigi dan mulut,” ujarnya.


Ustad Yulianto selaku Takmir Masjid Al Hidayah menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada LAZ Al Azhar yang telah mengadakan kegiatan penyuluhan tersebut.

 “Alhamdulillah, terima kasih kepada donatur yang telah berpartisipasi pada kegiatan penyuluhan kesehatan gigi dan mulut untuk anak-anak yatim di Desa Gentan, Baki, Sukoharjo. Mudah-mudahan kebaikan ini terus berlanjut dan semakin banyak penerima manfaat yang merasakannya,” ujarnya.

BACA JUGA