Kebaikan itu Luas, Yuk Perbanyak Amal Saleh!

Kebaikan itu Luas, Yuk Perbanyak Amal Saleh!


Siti Adidah
17/11/2023

“Aku tidak menciptakan jin dan manusia melainkan agar mereka beribadah kepada-Ku.” (Q.S Az-Zariyat: 56).

Allah menciptakan manusia tidak lain hanya untuk beribadah kepada-Nya. Menjadi seorang manusia yang telah dipilih Allah untuk menjadi khalifah di muka bumi sepatutnya membuat kita sadar bahwa hidup di dunia harus memperbanyak kebajikan.

Salah satu surah dalam Al-Qur’an menjelaskan bahwa setiap manusia berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan beramal saleh. 

“Sungguh, manusia berada dalam kerugian, kecuali orang-orang yang beriman dan mengerjakan kebajikan serta saling menasihati untuk kebenaran dan saling menasihati untuk kesabaran.” (Q.S Al-Asr: 1-3).

Baca juga: Ciri-ciri Orang Saleh dalam Al-Qur’an, Kamu Kah Salah Satunya?

Amal saleh adalah bentuk dari segala kebaikan yang bermanfaat untuk dirinya dan orang lain, yang sesuai dengan Al-Qur’an dan hadis. Keimanan seseorang harus dibuktikan dengan amal saleh dan amal saleh dibuktikan dengan iman yang benar. Ada banyak kebaikan Allah yang terhampar di seluruh penjuru bumi, tinggal bagaimana kita mau berlomba dalam kebaikan atau tidak. Kebaikan itu luas, dan setiap amal saleh yang dilakukan akan dibalas oleh Allah Swt. Sebagaimana ditegaskan dalam Al-Qur’an surah An-Nahl ayat 97, “Barangsiapa mengerjakan kebajikan, baik laki-laki maupun perempuan dalam keadaan beriman, maka pasti akan Kami berikan kepadanya kehidupan yang baik dan akan Kami beri balasan dengan pahala yang lebih baik dari apa yang telah mereka kerjakan.” (Q.S An-Nahl: 97).

Banyak amal saleh yang bisa kita lakukan untuk mendapatkan rida Allah Swt. dan Allah akan memberikan balasan lebih dari apa yang kita kerjakan. Secara umum, amal saleh ini terbagi menjadi tiga, yaitu amal saleh terhadap Allah Swt., amal saleh terhadap manusia, dan amal saleh terhadap lingkungan. 

1. Amal saleh terhadap Allah Swt. bisa dilakukan dengan cara mengerjakan perintah-Nya dan meninggalkan larangan-Nya, seperti menjaga salat, memperbanyak sedekah, berzakat, puasa, perbanyak salat sunah, dan lain sebagainya.

Baca juga: Jangan Malas! Inilah Doa Rasulullah

2. Amal saleh terhadap manusia dengan cara memanusiakan manusia, seperti membantu orang yang sedang kesulitan, tidak menghardik anak yatim, tidak mencela sesama, tidak menggunjing, bersilaturahmi, bergaul dengan orang-orang saleh, dan lain sebagainya.

3. Amal saleh terhadap lingkungan bisa dilakukan dengan cara menjaga kelestarian lingkungan, artinya tidak serta-merta menebang pohon sembarangan, harus membuang sampah pada tempatnya, dan bergotong-royong membersihkan lingkungan. Pada intinya, segala perbuatan manusia tidak untuk merusak lingkungan.

Kebaikan itu luas, mari kita perbanyak amal saleh. Menjadi manusia yang selalu taat pada perintah-Nya tidaklah rugi. Mari berlomba untuk memerangi hawa nafsu dan berlombalah dalam kebaikan. Tebarkan kebahagiaan dengan cara beramal saleh. 

BACA JUGA