Menampilkan postingan dengan label "kisahsahabatnabi"
Semangat Berjihad tapi Penghuni Neraka, Kok Bisa!?
Eliyah 30/01/2025
Rasulullah menyadari kalau para sahabatnya tidak begitu percaya dengan keterangannya tadi. Lalu Rasul berkata lagi, “Saat Qotzman dan Aktsam keluar Madinah menuju medan perang, Qotzman mengalami luka parah karena ditikam oleh pihak musuh. Tubuhnya bersimbah darah. Kemudian Qotzman meletakkan pedangnya di tanah. Lalu mata pedang tersebut diarahkan ke dadanya dan dia pun menusukkan pedang ke dadanya sendiri.”
Kekurangan Bukan Alasan untuk Tidak Bersyukur
Eliyah 18/12/2024
Abu Qilabah, dengan nama asli Abdullah bin Zaid al Jarmi adalah seorang perawi yang dikenal banyak meriwayatkan hadits dari Anas bin Malik. Beliau merupakan sahabat nabi yang dikenal sebagai ahli ibadah dan ahli zuhud yang berasal dari al Bashrah. Selain itu beliau juga terkenal akan rasa syukurnya kepada Allah Swt pada segala kondisi yang dialaminya. Salah satu kisah bentuk bersyukurnya beliau yang terkenal adalah kisah yang diceritakan oleh Abdullah bin Muhammad.
Hah!? Wakaf dari Zaman Nabi Masih Ada yang Beroperasi hingga Sekarang?
Eliyah 19/09/2024
Utsman pun tidak kehilangan akal dan memberikan penawaran untuk membeli setengah sumur dengan harga yang tinggi. Jika hari ini sumur tersebut milik Yahudi, maka besok akan menjadi milik Utsman, begitu pun selanjutnya. Yahudi tersebut akhirnya menyetujui penawarannya. Setelah memiliki sebagian sumur, Utsman mengumumkan kepada seluruh penduduk Madinah bahwa mereka diperbolehkan mengambil air dari sumur tersebut secara gratis.