Menampilkan postingan dengan label "bencana alam"
LAZ Al Azhar Dirikan Posko Medis Untuk Korban Banjir Masamba
Khaerun Nisa 24/06/2022
Pasca banjir bandang yang menerjang Masamba, ribuan pengungsi mulai mengalami keluhan diare dan juga gangguan pernapasan. Tim FORMULA Tanggap Bencana LAZ Al Azhar melakukan aksi medis mobile di Kecamatan Baebunta dan Kelurahan Salassa, Kabupaten Luwu Utara untuk para korban terdampak bencana banjir bandang, Rabu, (22/07).
LAZWAF Al Azhar dan MTT Dirikan Posko Medis Untuk Korban Banjir Bandang Sukabumi
Khaerun Nisa 24/06/2022
Meski banjir telah surut, namun keluhan berbagai penyakit yang dirasakan warga terdampak banjir bandang Sukabumi masih beragam. LAZWAF Al Azhar berkolaborasi dengan MTT (Majelis Telkomsel Taqwa) melakukan aksi medis di Kampung Cibuntu, Desa Pasawahan, Kecamatan Cicurug, Sukabumi hari Jumat (9/10) lalu.
Ratusan Warga Sukoharjo Bahagia Dapatkan Bantuan Air Bersih
Khaerun Nisa 24/06/2022
Ribuan masyarakat di Kabupaten Sukoharjo, Jawa Tengah mengalami bencana kekeringan. Sejak empat bulan lalu, masyarakat sulit menemukan air untuk penuhi kebutuhan hidup sehari-hari. Tim FORMULA LAZWAF Al Azhar terus berupaya mendistribusikan bantuan air bersih ke sejumlah wilayah salah satunya Desa Serut dan Desa Jatingarang, hari Kamis (15/10) lalu.
3 Hari Terisolir, LAZWAF Al Azhar Hadir Distribusikan Bantuan Untuk Penyintas Banjir Garut
Khaerun Nisa 24/06/2022
Tim FORMULA LAZWAF Al Azhar mendistribusikan bantuan logistik untuk para penyintas banjir dan tanah longsor di Kampung Nangewer, Desa Cikondang, Kecamatan Cisompet, Garut Selatan. Aksi pendistribusian dilakukan secara bertahap dari hari Kamis, (15/10) hingga Minggu, (18/10).
Peduli Penyintas Banjir, SMP Islam Al Azhar 2 Pejaten Distribusikan Paket Sembako
Siti Adidah 24/06/2022
Pasca banjir merendam beberapa titik wilayah Jakarta beberapa minggu lalu, LAZ Al Azhar bersama SMP Islam Al Azhar 2 Pejaten mendistribusikan bantuan paket sembako ke wilayah Rukun Ujung, Kelurahan Pejaten Timur, Kecamatan Pasar Mingu, Jakarta Selatan, Rabu, (17/03).
LAZ Al Azhar Cilacap Terus Alirkan Bantuan Untuk Ribuan Penyintas Banjir
Khaerun Nisa 24/06/2022
Lebih dari sepekan LAZ Al Azhar dan para relawan melakukan aksi tanggap bencana banjir dan tanah longsor yang terjadi di Kabupaten Cilacap. Tim Formula LAZ Al Azhar dengan sigap mendistribusikan bantuan logistik berupa makanan siap saji, alat kebersihan, obat-obatan, peralatan ibadah dan lainnya.
LAZ Al Azhar Kirimkan Paket Buka Puasa Bagi Penyintas Bencana Gempa Di Mamuju
Khaerun Nisa 22/06/2022
Ramadan tahun ini menjadi berbeda bagi warga terdampak gempa Mamuju. Pasalnya mereka tidak dapat menjalankan ibadah puasa dengan nyaman dan khusyuk. Sebagian warga terpaksa harus tinggal di tenda pengungsian akibat rumah mereka yang hancur.
LAZ Al Azhar dan MTT Salurkan Bantuan Logistik untuk Penyintas Banjir Bandang di Malang
Siti Adidah 17/06/2022
Tim FORMULA Tanggap Bencana LAZ Al Azhar bersinergi dengan MTT (Majelis Telkomsel Taqwa) dalam melakukan aksi pendistribusian bantuan logistik bagi penyintas banjir bandang di Kota Malang dan Batu. Bantuan dibagikan di empat titik lokasi terparah yaitu Dusun Bulukerto di dua RT, Dusun Blirian, dan Dusun Nngemulo, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur, Rabu (17/11) kemarin.
Kondisi Desa Supit Urang, Kec. Pronojiwo, Kab. Lumajang, Jawa Timur
Khaerun Nisa 17/06/2022
Kondisi rumah-rumah memprihatinkan, perkebunan sayur-mayur rusak dan kondisi jalan sepenuhnya tertimbun debu sisa erupsi. Tim FORMULA Tanggap Bencana LAZ Al Azhar, dibantu relawan masyarakat berbasis lokal pagi ini bergerak membantu proses evakuasi warga yang masih berada di sekitar desa.
Makanan Siap Saji untuk Penyintas Erupsi Gunung Semeru
Khaerun Nisa 17/06/2022
Paket makanan siap saji disalurkan di Dusun Supit urang kidul RT 10/RW 04 dan Dusun Gumukmas RT 04/RW 02, Desa Supit Urang, Kec. Pronojiwo, Kab. Lumajang, Jatim, Selasa, (7/12).