LAZ Al Azhar Bangun MCK Mushola An Nafi’ di Desa Geyer

LAZ Al Azhar Bangun MCK Mushola An Nafi’ di Desa Geyer


Siti Adidah
03/10/2022

Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi fasilitas mandi, cuci, dan kakus (MCK) yang berada di Mushola An-Nafi’ Dukuh Sempol, Desa Geyer, Kecamatan Geyer, Kabupaten Grobogan, Jawa Tengah, LAZ Al Azhar membangun MCK untuk memberi kenyamanan bagi jamaah masjid dan warga sekitar saat beribadah. Pembangunan MCK sendiri dilakukan dengan gotong royong bersama warga. 

Mushola An-Nafi’, awalnya berdiri di atas gunung sehingga warga harus menempuh jarak satu kilometer untuk pergi ke mushola. Atas dasar keprihatinan tersebut maka warga menggunakan mushola milik seorang warga yang jaraknya tidak terlalu jauh dan mudah untuk dijangkau dari jalan utama. Berdiri di atas lahan wakaf, diharapkan masyarakat sekitar dapat merasakan manfaat. 

Mushola An-Nafi’ sendiri pernah dibangun MCK tetapi longsor akibat tanah kering dan kontur tanah tidak stabil. Pada akhirnya, LAZ Al Azhar dibantu masyarakat Dukuh Sempol yang mayoritas berprofesi petani kayu untuk membangun MCK.

Suwarno, selaku Ketua RT Dukuh Sempol mewakili warga Dukuh Sempol mengucapkan rasa terima kasih kepada muzakki LAZ Al Azhar atas bantuan pembangunan MCK di Mushola An-Nafi’. Berkat hadirnya MCK warga mulai meramaikan mushola dengan berbagai kegiatan ibadah. 

“Alhamdulillah, warga merasa senang sekali karena sejak pertama kali berdiri jarang sekali menggunakan mushola ini. Karena terkendala tidak ada tempat bersuci. Jadi warga di sini harus bersuci di rumah dan sewaktu-waktu ketika batal harus kembali ke rumah, sekarang mereka punya MCK baru di mushola jadi tidak khawatir lagi,” ujarnya.

Agus, Amil LAZ Al Azhar Jawa Tengah mengatakan program pembangunan MCK dapat terlaksana dengan lancar dan resmi dipakai warga.

“Untuk selanjutnya, bisa diteruskan kembali dengan merenovasi bangunan mushola karena membutuhkan perbaikan di bagian atap. Sebab, atap mushola berupa kayu lama dan sudah mulai rapuh,” tambahnya.

BACA JUGA