Aksi Medis Erupsi Gunung Semeru

Aksi Medis Erupsi Gunung Semeru


Khaerun Nisa
17/06/2022

Aksi Medis Erupsi Gunung Semeru

LAZ Al Azhar gelar aksi medis untuk warga terdampak erusi Gunung Semeru di wilayah Desa Supit Urang, Kecamatan Pronojiwo, Kabupaten Lumajang, Jawa Timur. Sejak erupsi yang terjadi minggu lalu, warga mulai mengalami berbagai keluhan seperti gatal-gatal, sakit pada mata, sulit tidur, demam, dan masalah pernapasan.

Kegiatan dilakukan pada empat titik dengan sistem door to door ke posko-posko pengungsian, sebagai upaya kepedulian kepada sesama. Terdapat 60 warga yang memeriksakan kondisi kesehatannya dengan prioritas lansia, anak-anak, dan balita. Dengan bersinergi bersama petugas kesehatan setempat, gerakan aksi medis dapat berjalan dengan baik.

May be an image of 3 people, people standing and people sitting

Warga sangat bersyukur atas layanan kesehatan gratis ini, karena mereka harus menempuh perjalanan cukup jauh ditambah kondisi udara yang masih diselimuti abu vulkanik untuk berobat di Puskesmas. Muhammad Kosim salah satu penerima manfaat mengucapkan "Terima kasih atas kedatangan dokter dan perawat disini yang telah memeriksa kesehatan saya dan saudara saya. Saya sudah lama mengalami sakit kaki, Alhamdulillah tadi sudah diperiksa dokter dan mendapatkan obat-obatan," ujarnya.

Selain itu, tim FORMULA juga bergerak melakukan aksi lanjutan dengan membersihkan fasilitas rumah ibadah, pendistribusian logistik, dan makanan siap saji.

Terima kasih untuk sahabat Al Azhar atas amanah yang dititipkan, hadirkan begitu banyak manfaat dan kebahagiaan.



BACA JUGA