Menampilkan postingan dengan label "tanggapbencana"
LAZ Al Azhar dan Kitabisa Kirimkan Bantuan Paket Sembako dan Peralatan Darurat Banjir Ke Kampung Melayu
Siti Adidah 06/02/2023
Sebagai bentuk kepedulian terhadap lokasi rawan banjir di Jakarta, LAZ Al Azhar dan Kitabisa mengirimkan bantuan paket sembako dan peralatan darurat banjir di Kampung Melayu, Jakarta Timur. Sebanyak 100 paket sembako, perlengkapan dapur umum, dan peralatan darurat banjir diberikan langsung untuk warga sekitar yang kerap mengalami banjir dengan prioritas wilayah yang berada di bantaran sungai dan terisolir, Jumat, (03/02).
Alumni Sekolah Al Azhar dan Palazar Berikan Bantuan untuk Penyintas Gempa Cianjur
Siti Adidah 18/01/2023
Alumni Sekolah Islam Al Azhar (ASIA) dan Pecinta Alam Al Azhar (Palazar) melakukan kujungan sekaligus memberikan bantuan logistik ke posko penyintas gempa Cianjur yang berlokasi di Kampung Wargaluyu, Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Rabu (18/01).
LAZ Al Azhar dan Sekolah Islam Al Azhar Se-Jawa Tengah Salurkan Bantuan Untuk Penyintas Bencana Gempa Cianjur
Siti Adidah 28/12/2022
Sebagai bentuk kepedulian kepada penyintas gempa Cianjur, Sekolah Islam Al Azhar se-Jawa Tengah berkolaborasi dengan LAZ Al Azhar Jawa Tengah menenyalurkan bantuan untuk membantu meringankan para penyintas.
29 Hari Pascagempa Cianjur, LAZ Al Azhar dan MTTG Terus Kirimkan Bantuan Logistik dan Bangun Dapur Umum.
Siti Adidah 20/12/2022
Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar melakukan kolaborasi kebaikan dengan Majelis Taklim Telkom Group (MTTG) dalam membantu penyintas gempa bumi di Cianjur. Sebagai bentuk kepedulian untuk para penyintas, MTTG melalui tim Formula tanggap bencana LAZ Al Azhar mengirimkan bantuan logistik, membangun dapur umum, mendirikan posko, melakukan aksi medis, dan mendistribusikan 1500 lebih paket makanan siap saji.
Jumat Berkah, LAZ Al Azhar Salurkan Makanan Siap Saji di Mushala Darurat Gempa Cianjur
Siti Adidah 19/12/2022
Momentum Jumat Berkah memberikan kebahagiaan untuk para penyintas gempa bumi Cianjur. Meskipun di tengah kondisi memprihatinkan pasca gempa bumi yang mengguncang wilayah Cianjur, para penyintas begitu semangat menjalankan ibadah salat Jumat di Mushala Darurat Karang Taruna RW 11 di Desa Nagrak, Kampung Wargaluyu, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Jumat, (16/12).
LAZ Al Azhar Berkolaborasi dengan PT Permata Bank Syariah Salurkan Bantuan Logistik Bagi Penyintas Gempa Cianjur
Siti Adidah 15/12/2022
Gempa yang mengguncang Cianjur berkekuatan Magnitudo 5.6 yang melanda sejumlah kecamatan di Kabupaten Cianjur pada Senin (21/11) lalu, masih menyisakan duka bagi warga terdampak hingga saat ini. Bahkan hingga saat ini mereka masih menempati posko dan tenda-tenda pengungsian karena kondisi rumah yang hancur dan tidak bisa ditempati kembali.
LAZ Al Azhar dan Askrindo Syariah Kirimkan Bantuan untuk Penyintas Gempa Cianjur
Siti Adidah 14/12/2022
Sebagai bentuk kepedulian terhadap kondisi para penyintas gempa Cianjur, Askrindo Syariah melalui LAZ Al Azhar menyalurkan bantuan logistik dan berbagai macam kebutuhan sembako untuk kebutuhan Dapur Umum Pondok Pesantren Mambausaadah Kampung Babakan Renyom, Desa Nagrak, Kecamatan Cianjur, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Selasa, (13/12).
LAZ Al Azhar Ikuti Apel Siap Siaga Hadapi Bencana Hidrometeorologi di Jakarta
Siti Adidah 15/11/2022
Tim Formula Tanggap Bencana LAZ Al Azhar mengikuti kegiatan Apel Kesiapsiagaan Nasional guna menghadapi bencana hidrometeorologi 2022-2023 yang diselenggarakan bersama BPBD DKI Jakarta di Buperta, Cibubur, Jakarta Timur, Rabu, (09/11).
Tim Formula LAZ Al Azhar Sediakan Dapur Umum Bagi Penyintas Banjir di Kabupaten Malang
Siti Adidah 31/10/2022
Banjir bandang melanda wilayah Sitiarjo, kecamatan Sumbermanjing Wetan, Kabupaten Malang, Jawa Timur, sejak Minggu (16/10). Tingginya intensitas hujan mengakibatkan terjadinya luapan Sungai Panguluran. Setidaknya ada 4 dusun yang terendam banjir bandang yaitu Dusun Krajan Tengah, Dusun Krajan Barat, Dusun Krajan Timur, dan Dusun Rowotrate, dengan ketinggian air mencapai 2 meter.
LAZ Al Azhar Cilacap Distribusikan Ribuan Bantuan Makanan Siap Saji untuk Korban Banjir
Siti Adidah 17/10/2022
Tim Formula Tanggap Bencana LAZ Al Azhar Cilacap dan tim relawan bergerak melakukan aksi pendistribusian bantuan untuk para penyintas banjir di Desa Kalijeruk dan Desa Bojong, Kecamatan Kawunganten, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah. Bantuan tersebut langsung diberikan kepada para penyintas banjir pada Jumat, (14/10).