KKN UIN Jakarta Gandeng LAZ Al Azhar Gelar Sosialisasi Zakat dan Kewirausahaan

KKN UIN Jakarta Gandeng LAZ Al Azhar Gelar Sosialisasi Zakat dan Kewirausahaan


Siti Adidah
11/08/2023

Tim pendistribusian Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar melakukan kegiatan sosialisasi zakat dan kewirausahaan yang bekerjasama dengan Kelompok KKN Sergapan 138, UIN Syarif Hidayatullah Jakarta. Acara tersebut berlangsung di Desa Jatimulya, Kecamatan Kosambi, Kabupaten Tangerang, Banten, Kamis, (10/8/2023).

Rangkaian acara tersebut diawali dengan pembacaan ayat suci Al-Qur’an, kemudian sambutan dari kepala desa dan panitia. Acara ini dihadiri oleh perangkat Desa Jatimulya, RW dan RT se-Jatimulya, amil desa, karang taruna, dan masyarakat setempat yang juga memeriahkan acara tersebut. 

Setelah pembukaan dan sambutan selesai, acara langsung dilanjutkan dengan materi zakat dan kewirausahaan. Materi pertama disampaikan oleh Lias Matali, Manager Program Pendistribusian LAZ Al Azhar dengan topik “Zakat dan Program LAZWaf di Al Azhar”. Kemudian dilanjutkan dengan penyampaian program peningkatan ekonomi keluarga yaitu “Program Keluarga Berdaya” oleh Muhammad Rowi selaku amil LAZ Al Azhar. 

Baca juga: Bikin Haru, Saminem Pedagang Warung di Cilacap Kini Miliki Rumah Layak Huni, Sempat Tinggal di Rumah Penuh Rayap

“Harapannya dengan digelarnya kegiatan ini, masyarakat Desa Jatimulya mampu memahami tata kelola zakat, serta dapat taat membayar zakat mal, dan terlaksananya program Keluarga Berdaya,” ungkap Rowi.

Setelah isoma, kegiatan dilanjutkan kembali dengan dengan topik materi mengenai “Kewirausahaan” yang disampaikan oleh RR. Tini Anggraini, ST, M. Si, Dosen Ekonomi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Acara tersebut diterima baik oleh masyarakat setempat. Masyarakat begitu antusias dan aktif selama kegiatan berlangsung. Beberapa peserta berkali-kali mengajukan pertanyaan kepada pemateri. Mereka berharap edukasi terkait zakat ini diadakan kembali agar mereka paham soal pengelolaan dana zakat. Selain itu, masyarakat juga berharap LAZ Al Azhar membuat kemitraan program di Desa Jatimulya.

BACA JUGA