Tangerang Selatan, (21-22/02) – Dalam rangka menyambut Ramadan, Lembaga Amil Zakat (LAZ) Al Azhar menggelar training relawan Ramadan 1446 H. Training ini dilaksanakan sebagai bentuk pembekalan sekaligus ajang silaturahmi antar relawan LAZ Al Azhar dengan tema "Panen Berkah Ramadan". Pelatihan tersebut sukses digelar selama dua hari di Aula Sekolah Al Azhar 25 Tangerang Selatan, dan diikuti oleh 62 relawan yang berasal dari wilayah Jabodetabek.
Pelatihan ini dipersiapkan untuk para relawan agar dapat melayani masyarakat dengan optimal selama bulan Ramadan. Para relawan akan ditugaskan di berbagai lokasi strategis seperti mal, masjid, dan pusat keramaian lainnya untuk memudahkan masyarakat dalam menunaikan zakat, infak, sedekah, dan wakaf (ZISWaf).
Manager Fundraising LAZ Al Azhar, Fakhri Hamdi meyampaikan bahwa pembekalan relawan ini akan menjadi wasilah agar masyarakat bisa membayar zakat dengan mudah.
"Kami ingin memberikan kemudahan bagi masyarakat yang ingin menunaikan ZISWaf di bulan Ramadan. Para relawan ini akan menjadi garda terdepan dalam melayani para donatur," jelasnya.
Untuk menunjang pengetahuan para relawan terkait zakat dan cara kerja, mereka dibekali materi-materi tentang ZISWaf, seperti fikih zakat yang memberikan penjelasan tentang ketentuandan tata cara menghitung zakat, manajemen pelayanan donatur yang memberikan layanan yang ramah dan profesional, etika relawan, hingga pengenalan terhadap semua program LAZ Al Azhar yang akan dilaksanakan selama bulan Ramadan.
"Pelatihan ini tidak hanya membekali para relawan dengan pengetahuan dan keterampilan, tetapi juga menanamkan semangat untuk berbagi dan melayani sesama," tambah Manager Fundraising LAZ Al Azhar, Ulil Anshor.
LAZ Al Azhar berharap melalui pelatihan ini para relawan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya menunaikan ZISWaf dan menjadi jembatan kebaikan antara donatur dan penerima manfaat.