Inovasi Ramah Lingkungan: KSM Mekar Harum Berdikari Olah Urine Kelinci Jadi Pestisida Alami
Siti Adidah
30/10/2024
Urine kelinci, cairan ajaib yang dapat dimanfaatkan sebagai pestisida alami dan pupuk organik. Jenis pestisida ini menjadi populer di kalangan petani organik karena dinilai efektif, ramah lingkungan, dan mudah untuk diperoleh. Hal ini pun menjadi inovasi bagi Kelompok Swadaya Masyarakat (KSM) Mekar Harum Berdikari untuk membuat pestisida alami dari urine kelinci, Sabtu, (26/10).