Menampilkan postingan dengan label "pahalajariyah"
Abadikan Pahala dengan Berwakaf
Eliyah 21/02/2024
Wakaf adalah pemberian suatu harta dari milik pribadi menjadi kepentingan bersama, sehingga kegunaannya mampu dirasakan oleh masyarakat luas tanpa mengurangi nilai harta tersebut. Seorang muslim akan menjadikan wakaf sebagai suatu amal yang sangat berharga. Wakaf yakni amal yang tidak akan menghabiskan harta, justru mengekalkan harta dan menjadi jalan untuk meraih rida dan ampunan-Nya. Menurut para ulama, wakaf ditafsirkan sebagai sedekah jariyah yang pahalanya terus mengalir selama harta wakaf masih bermanfaat.